Kab. Malang (MAN 1 Malang) Peserta didik MAN 1 Malang yang mengikuti English Competition The 8th ESA Anniversary berhasil membawa pulang kemenangan. Tiga peserta didik MAN 1 Malang berhasil menunjukkan kemampuan bahasa inggrisnya dengan menjuarai tiga lomba dalam English Competition The 8th ESA Anniversary yang diselenggarakan oleh IAI Al Qolam pada Senin, 31 Juli 2023.
Ketiga peserta didik MAN 1 Malang tersebut adalah Adib Rifqi dari kelas 11-J peraih juara 1 English Olympiad, Eksista Alifia Mumtaz yang juga dari kelas 11-J peraih juara 1 English Speech, serta Orchillia Audila dari kelas 11-F yang berhasil meraih juara 2 Story Telling.
Ketiganya menyatakan rasa syukur dan bahagia atas kemenangan yang telah menjadi impian mereka selama ini. Raihan prestasi ini akan dijadikan pemacu semangat untuk lebih meningkatkan lagi prestasi mereka di ajang kompetisi yang lain.
Kepala MAN 1 Malang, Dr. Khairul Anam, M. Ag. merasa bersyukur semakin banyak prestasi yang diraih oleh peserta didiknya.
“Hasil yang luar biasa, ketiga peserta didik yang duduk di kelas 11 ini mampu membuktikan potensi yang dimilikinya dan berhasil meraih kemenangan dalam event English Competition The 8th ESA Anniversary ini,” ungkapnya
Sementara itu, Milla Sulanjari Vica Lasiska, S. Pd., M. Pd. selaku pembimbing kelas olimpiade bidang Bahasa Inggris menambahkan bahwa persiapan ketiganya dalam mengikuti kompetisi ini sangatlah mendadak. Informasi lomba baru didapatkan di hari Kamis, tanggal 27 Juli 2023. Dengan persiapan yang serba mendadak ketiga peserta didik tersebut mampu meraih prestasi yang maksimal. Hal tersebut tentunya menjadikan kebanggaan tersendiri baginya sebagai pembimbing dan juga MAN 1 Malang tentunya. (en*)